Terimakasih telah berkunjung kesini. Ini adalah blog seorang ibu dari anak laki-laki tampan bernama Mahesa Gilbert Pranafalih. Selamat membaca!!! mudah-mudahan ada hal yang dapat menginspirasi...
RSS

Senin, 28 Desember 2009

begini, begini, terus begini

saya sangat sadar dan sudah cukup tau dalam hidup itu semua memiliki kebalikan sebagai pembanding. Ada baik ada buruk, ada benar ada salah, ada menang ada kalah, ada suka ada duka, ada kaya ada miskin, ada hitam ada putih, ada hidup ada mati. Ada karena berdua, jika tidak ada yang dinamakan buruk mungkin baik juga tidak ada, jika tidak ada yang dinamakan kalah pasti menang juga tidak ada.

Ya ya ya...itulah separuh dari bagian kehidupan. Setuju? Sampaikah apa yang saya maksudkan? oh, mungkin belum sepenuhnya mengerti tentang tulisan saya di atas. Baiklah tidak apa-apa. Tidak wajib untuk di mengerti memang, cukup baca saja.

kenapa itu saya sebut separuh (bisa jadi lebih) dari bagian kehidupan, karena tanpa dua kata berlawanan itu hidup tidak akan punya kisah. Itulah asal muasal diciptakan hawa bagi adam. Ada laki-laki ada perempuan. Kemudian dari sana mengalirlah hidup melalui semua kata berdampingan.

Hidup itu adalah perputaran bebas. Tidak akan selamanya berada diatas atau sebaliknya. Tidak akan Baik terus baik, buruk terus buruk, menang terus menang, kalah terus kalah. Ah...tidak ada yang konsisten didunia ini, maksudnya dunia selalu menerima perubahan bukan? mungkin menerima perbaikan juga? Ya...dunia selau menerima, tapi manusia yang lebih banyak tidak bisa menerima apalagi mengaku. Menerima kekurangan, mengaku kesalahan, menerima kemenangan orang lain, mungkin (seringnya bahkan setiap kali) sulit. Paling sulit lagi mungkin menerima perubahan image orang. Orang yang berubah dari buruk menjadi baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar